MONDAY, 11 JUNE 2012
18:10
WASPADA ONLINE
Petani Mogok Makan Kritis
MEDAN - Satu lagi petani
Padang Lawas yang melakukan aksi mogok makan di depan gedung DPRD Sumut, Jalan
Imam Bonjol Medan, tumbang. Petani bernama M. Sidauruk tersebut terpaksa
dilarikan ke rumah sakit karena kritis.
Sugianto, dari Dewan Kesehatan
Rakyat yang mendampingi para petani mengatakan, M. Sidauruk dilarikan ke Rumah
Sakit Malahayati sekira pukul 12.30 WIB. Dia dilarikan ke rumah sakit karena
kondisi kesehatannya menurun. "Kondisinya drop. Tekanan darahnya juga
rendah. Maka itu kita bawa ke rumah sakit," katanya, hari ini.
Dia menyebutkan, saat ini,
korban dirawat di Ruang IGD dan diinfus. M. Sidauruk adalah korban ketiga,
setelah sebelumnya dua petani ambruk karena kondisinya terus menurun pasca aksi
mogok makan yang mereka gelar sejak sepakan lalu. Sebelumnya, ada Lindani br
Nainggolan (37) dan M br Simanjuntak (60) warga Desa Tobing Tinggi Kecamatan
Aek Nabara Barumun Kabupaten Padang Lawas juga dilarikan ke rumah sakit karena
kondisi kesehatannya menurun.
Hingga hari ini (hari ke-6)
belum ada respon dari pemerintah untuk
menyelesaikan persoalan mereka. Pengunjukrasa berencana akan melakukan aksi
jahit mulut, sore ini, jika tidak ada respon dari pemerintah. (dat18/wol)
St.JEB || http://www.waspada.co.id/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar